Home » , » 5 Tips Cara Menggunakan Facebook dengan baik dan benar

5 Tips Cara Menggunakan Facebook dengan baik dan benar

Facebook adalah salah satu media sosial yang saat ini paling di senangi dan digunakan oleh pengguna diseluruh dunia. Untuk itu kita sebagai pengguna harus hati hati dalam menggunakan facebook serta harus bersikap positif dalam menggunakannya karena saat ini facebook sering digunakan untuk kejahatan. Berikut ini adalah trik dan cara menggunakan facebook dengan baik dan benar :

1. Pastikan anda memahami dan mengerti tentang Facebook
Sebelum anda memulai menggunakan facebook, alangkah lebih baik anda memahami cara kerja facebook, fungsi facebook, dampak dari facebook dan sebagainya. Untuk itu silahkan anda belajar dari teman dekat, kerabat, keluarga yang sudah paham tentang Facebook.

2. Gunakan nama yang sesuai dengan identitas
dengan menggunakan nama yang asli, facebook anda akan mudah di cari oleh teman, kerabat, keluarga anda yang jauh. dan Facebook juga menganjurkan agar menggunakan nama yang asli.

3. Jangan pernah login disitus selain Facebook.com
Banyaknya situs yang mirip tampilan Facebook yang digunakan untuk mengetahui password anda. Maka dari itu berhati hati, dan pastikan Anda Login di Facebook.com

4. Gunakan poto profil dengan poto asli anda
Facebook lebih senang jika poto profil itu adalah asli. karena memudahkan orang lain untuk kenal dengan Anda. Dengan menggunakan poto asli anda lebih mudah dalam bersosial media dan diakui kebenarannya.

5. Update status yang bermanfaat dan kata-kata yang baik
salah satu dampak positif facebook adalah kita bisa berbagi ilmu, berbagi pengetahuan, salang memberi motifasi, saling mengingatkan dan sebagai forum atau komunitas. Maka dari itu gunakanlah kata-kata yang baik dalam update status.

Disini hanya 5 tips dan cara dalam menggunakan facebook, semoga artikel ini menjadikan Anda lebih hati-hati dalam menggunakan media sosial dan bisa memberikan dampak positif untuk orang lain. Dengan mengunakan facebook dengan baik dan benar berarti Anda akan terhindar dari hal-hal yang tidak di inginkan.

5 comments:

  1. mantap gan .... makasih tips nya ....

    ReplyDelete
  2. makasih gan tlah mampir..sering2 ya gan

    ReplyDelete
  3. Tambahan dikit buat penulis:

    1. Jangan posting bukti transaksi dan dan buku bank

    Banyak pengusaha online pemula, maupun awam yg mengupload bukti transaksi dan buku bank tanpa disensor. Ini berbahaya karena bisa saja ada "data" yang tertera pada cetakan buku bank, serta nomor2 pwnting pada bukti transaksi.
    Bisa dimanfaatkan oleh pencuri dan penipu.



    2. Seleksi informasi yang hendak ditampilkan

    Apabila suatu informasi tentang Anda yg sekiranya butuh pribasi lebih, sebaiknya jangan ditampilkan atau diunggah


    3. Detail seperlunya

    Sebaiknya tidak terlalu detil memasukkan data/informasi mengenai diri sendiri dan orang terdekat agar tidak dimanfaatkan oleh pihak2 tidak bertanggungjawab


    4. Hati-hati dalam menerima teman baru

    Demi keamanan, sekiranya belum/tidak mengenal seseorang yang request, jangan langsung di approve

    Lakukan riset kecil dengan membuka akun dia, atau bertanya "maaf, Anda siapa ya?" melalui message.
    Profil2 mencurigakan pasti akan langsung terasa ketika membaca postingan orang tersebut.

    ReplyDelete